Jumat, 29 November 2013

Browse » home» » » » » » » » » » » » » » » » » DEBAT Apakah Vincent Kompany Layak Diberi Kartu Merah Saat Manchester City Dikalahkan Manchester United Di Piala FA

DEBAT Apakah Vincent Kompany Layak Diberi Kartu Merah Saat Manchester City Dikalahkan Manchester United Di Piala FA

Vincent Kompany - Chris Foy, Manchester City
--Salam  Hanya 12 menit pertandingan baru berjalan pada laga derby Manchester di Piala FA, wasit Chris Foy langsung mengeluarkan kartu merah dari sakunya. Kapten Manchester City Vincent Kompany harus diusir setelah melakukan tekel kepada Nani.

Tekel yang dilakukan oleh Kompany memang berhasil mengambil bola dari kaki Nani, tetapi itu dilakukannya dengan kedua kaki, sehingga memaksa Foy mencabut kartu merah.

Gelandang asal Portugal tersebut tampak tidak terpengaruh dan kemudian mencoba merebut bola kembali, meskipun rekan-rekannya mulai melakukan protes kepada wasit.

Fans tuan rumah merasa berang ketika Foy meniupkan peluit sebagai tanda pelanggaran, namun semua itu tidak sebanding dengan reaksi mereka ketika wasit mencabut kartu merah dari sakunya.

Tayangan ulang menunjukkan Kompany menekel dengan dua kaki, di mana hal tersebut sebuah pelanggaran yang harus diganjar dengan kartu kuning atau kartu merah tergantung pada seberapa kasar tekel tersebut dilakukan.

Namun, pemain tim nasional Belgia tersebut tampak mampu mengendalikan aksinya tersebut dan dia berhasil mengambil bola dengan bersih dengan hampir tidak ada kontak fisik dengan Nani, menunjukkan hukuman yang lebih ringan patut diberikan untuknya.

GOAL.com ingin mengetahui apa pendapat anda mengenai keputusan Chris Foy, yang sangat mempengaruhi jalannya pertandingan dan membuat Manchester United mendominasi sepanjang laga babak pertama.

Apakah kartu merah tersebut layak mendapatkan ganjaran kartu merah karena dilakukan dengan dua kaki? Atau wasit seharusnya hanya memberikan peringatan atau kartu kuning karena tidak ada situasi yang membahayakan?

Silahkan berpartisipasi dalam voting yang telah kami sediakan dan juga jangan lupa untuk mengungkapkan pendapat anda melalui kolom komentar yang juga telah kami sediakan di bawah ini.!

Sumber:goal.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar